Back

Chartered Financial Analyst (CFA): Penjelasan, Syarat, dan Biaya Ujian

Chartered Financial Analyst atau CFA adalah sertifikasi yang paling bergengsi dibidang keuangan. Sayangnya belum banyak yang memiliki sertifikat CFA di Indonesia. Sertifikasi CFA akan diberikan kepada peserta yang telah lulus 3 ujian dan memiliki pengalaman bekerja di bidang finansial selama 4 tahun. Ada banyak sekali keuntungan yang akan didapatkan dengan memiliki sertifikat CFA. Apa itu?

Keuntungan Memiliki Sertifikat CFA 

  1. Gaji yang lebih tinggi. Lembaga-lembaga telah meneliti bahwa gaji dan posisi yang Anda dapatkan akan lebih tinggi ketika Anda memiliki sertifikat CFA. Menurut data dari PayScale, pemegang gelar CFA rata-rata mendapatkan gaji sebesar 100 juta keatas.
  2. Diakui secara global. Saat Anda memiliki sertifikat CFA, Anda akan dengan mudah mendapatkan pekerjaan dengan skala internasional, karena CFA diakui secara internasional. Hal ini akan sangat berguna untuk Anda yang ingin bekerja di luar negeri.
  3. Real-World Expertise.CFA Charter dianggap lebih istimewa dalam dunia bisnis yang lebih luas dibandingkan dengan lulusan MBA yang memiliki pengetahuan tentang bisnis yang beragam namun dengan tingkat pembahasan yang kurang mendalam. Dengan memiliki CFA, Anda dapat memperoleh keterampilan analitis dan keahlian dalam metode kuantitatif, ekonomi, financial reporting, investment analysis, and portfolio management. Keterampilan dan pengetahuan yang akan Anda kembangkan saat Anda menjadi seorang CFA Charter akan membantu karir Anda dengan sangat baik.
  4. Mendapatkan lebih banyak peluang karir. Sertifikasi CFA dapat memudahkan Anda untuk bekerja di tempat tempat bergengsi dan berkelas. Anda memiliki peluang lebih besar diundang ke tahap wawancara kerja. Sertifikasi CFA tersebut juga dapat Anda cantumkan di resume Anda agar lebih menarik dan meningkatkan kredibilitas diri.

Waktu Yang Dibutuhkan Untuk Mendapatkan Gelar CFA

Sertifikasi CFA ini memang membutuhkan waktu lama untuk mendapatkannya. Ada 3 level ujian yang harus diselesaikan dengan tingkat kesulitannya masing-masing. Selain itu peserta juga wajib memiliki pengalaman bekerja di bidang finansial selama 4 tahun. Mari kita lihat waktu yang dibutuhkan:

  • Pembelajaran: Setiap level membutuhkan pembelajaran minimal selama 300 jam. Jadi jam belajar yang dibutuhkan untuk 3 level adalah 900 jam.
  • Ujian Level 1: Untuk level 1, ujian akan dilaksanakan 4 kali dalam setahun, yaitu di bulan Februari, Mei, Agustus, dan November
  • Ujian Level 2: Ujian level 2 dilaksanakan 3 kali dalam setahun, bulan Februari, Agustus, dan November
  • Ujian Level 3: Ujian level 3 dilaksanakan 2 kali dalam setahun, yaitu bulan Mei dan Agustus
  • Pengalaman Bekerja: Selain pembelajaran dan ujian, peserta juga harus memiliki 4 tahun pengalaman bekerja dalam bidang finansial. Pengalaman bekerja ini bisa dilakukan selagi menjalani masa pembelajaran.

Tertarik Untuk Ikut? Ini Syarat Pendaftarannya

  1. Memiliki gelar sarjana: Kabar baiknya, Semua jurusan apapun yang Anda miliki dapat mengikuti program CFA ini.
  2. Mahasiswa tahun terakhir: Ujian yang anda pilih harus memiliki jarak 23 bulan sebelum kelulusan gelar sarjana. Anda harus menyelesaikan gelar sarjana sebelum menjalani level 2.
  3. Pengalaman kerja: Memiliki pengalaman kerja dengan total 4000 jam dan/atau pendidikan perguruan tinggi/ universitas yang dikumpulkan dalam 3 tahun secara beruntut.

Biaya Ujian

Biaya pendaftaran ujian CFA adalah 900 USD untuk early registration sampai 1200 USD untuk standard registration (Exam Dates, Cost, and Registration Fees (cfainstitute.org)). Pada awal pendaftaran ujian level pertama, akan ada biaya enrollment fee yang hanya dibayar satu kali sebesar 350 USD. Jika Anda gagal mengerjakan ujian, maka Anda harus membayar ulang biaya tersebut, maka dari itu perlu adanya persiapan matang yang mampu mempersiapkan Anda agar lulus dalam mengikuti ujian-ujian CFA. 

Solusi Terbaik: Kaplan

Ujian CFA yang diadakan tidak dapat dianggap ringan, karena data menunjukan rata-rata kelulusan per level hanya 40%. Pandemi juga sangat mempengaruhi proses belajar calon pemegang CFA, sehingga rata-rata kelulusan ujian CFA saat pembelajaran online semakin rendah. Bisa kita simpulkan bahwa mendapatkan gelar CFA tidaklah mudah. Hard work saja tidaklah cukup, kita membutuhkan cara belajar yang “smart”. Kaplan Financial Indonesia merupakan solusi terbaik yang ada di Indonesia. Kaplan sendiri adalah lembaga pendidikan resmi yang menyelenggarakan program persiapan ujian CFA. Program ini sangat cocok untuk Anda yang ingin menambah wawasan serta pengalaman di bidang finansial, dan ekonomi.

Info Pengajar:

  • Adwin Suryana, MBA, CFA, FRM – Independent Professional Investor
  • Anil Kumar, CFA, MBA, CWM, AWMI – Head of Fixed Income, Ashmore Asset Management Indonesia
  • Dicky Darmawi, CFA – Head of Tax, Moores Rowland Indonesia
  • Melisa Hendrawati, CFA, FRM, MBA – Chief Financial Officer at Bank Fama International
  • Johan Candra, ST, MBA, CFA, PFM, CWM, CFP, CEC, CPC, CERG, QRGP, QCRO, ERMCP, CRMP, AWP, ACB-CL – Founder & CEO of PT Starfin Nawasena Indonesia
  • dan masih banyak lagi…

Dalam program persiapan CFA kami, Anda akan mendapatkan beberapa hal berikut sebagai penunjang proses belajar:

  • Pengajar yang berpengalaman
  • Materi yang terpercaya dari Schweser
  • Penilaian/Tes secara berkala
  • Diagnostic Test
  • Latihan Soal
  • Live Online Classes
  • Pass Protection Guarantee

Instruktur atau pengajar dari Kaplan adalah member dari CFA Society Indonesia yang sudah lulus CFA dan expert di bidangnya masing-masing. Materi dan test yang diberikan merupakan paket study material dari Kaplan Schweser yang memiliki penjelasan serta rangkuman oleh para pengajar Kaplan Schweser dari Amerika. Sebelum mengikuti program ini, Kaplan Schweser juga memberikan diagnostic test agar mengetahui kemampuan calon pemegang CFA. Kabar baiknya, Kaplan menyediakan live online class via Zoom, sehingga dapat diikuti oleh peserta dari seluruh Indonesia.

Melalui kelas persiapan ini dan Anda akan dibimbing oleh pengajar yang merupakan CFA Charterholder serta materi belajar online. Ditambah lagi, Kaplan menwarkan jaminan (Pass Protection) dari Schweser, para peserta akan mempunyai kesempatan lulus yang lebih tinggi. Program ini dapat diikuti oleh siapa saja dan sangat direkomendasikan untuk calon peserta ujian CFA.

Info lengkap: Chartered Financial Analyst® – Kaplan Edupac

Class Schedule

Chartered Financial Analyst®CFA® Level I 2023 (Batch 10)
Day & Time:Selasa & Kamis / 18:30-21:00
Instructors:CFA® Charterholders
Venue:Online via Zoom/Webex
Language:Mixed (English & Indonesian)
Study Material:Kaplan Schweser CFA® Level I Essential Package (USD699 value)

Schweser

  • SchweserNotes™
  • SchweserNotes™ Video
  • SchweserPro™ QBank
  • Activity Feed
  • Mock Exams 1-4
  • JumpStart
  • Checkpoint Exams
  • Quicksheet
  • InstructorLink™
  • Schweser Pass Protection

Bagaimana Cara Mendaftarnya?

Caranya mudah banget, kunjungi laman ini: Chartered Financial Analyst® – Kaplan Edupac Pastikan Anda memilih paket yang ingin anda jalani, dan metode pembayaran yang sesuai. 

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *